Punya teman baik tentu sangat menyenangkan. Dan aku sangat bersyukur karena aku memiliki begitu banyak teman baik.. jarang bertemu tapi silaturahmi tidak terputus walau hanya lewat dunia maya (thanks to Mark Zuckerberg).
Dan lewat kesukaanku mencicipi rasa berbagai macam kopi dan sering mem-posting foto untuk setiap cangkir kopi yang aku seruput membuat beberapa orang teman baikku sering mengirimi kopi-kopi yang mereka minum di tempat mereka tinggal bahkan bersedia berbagi oleh-oleh ketika mereka menemukan kopi di kota-kota yang mereka kunjungi.. Thank you so much my dear friends!
Seperti Kopi Arabica Gayo - Ladang Coffee ini adalah kiriman sahabat suamiku dari jaman SMA dulu yang sekarang menjadi teman baikku juga :).
Setelah mencoba rasa kopi ini, menurutku masuk katagori Strong (mantab) dan aromanya seperti ada rasa kayu, aku merasa seperti berada di hutan menikmati teduhnya pepohonan, tanah yang basah dan daun-daun kering menutupi tanah.. kopi ini berhasil membawaku kembali ke masa kecilku yang sering bermain di hutan di dekat rumahku... Nia, thank you for bringing back my sweet memory through your coffee!
Dari ujung Indonesia bagian barat sahabat baikku mengirimiku paket kopi.. dan kopi ini adalah kiriman kesekian kalinya, dan kali ini kopi yang berbeda dari yang kiriman sebelumnya (Kopi Ulee Kareng). Dan ketika aku menyeruput kopi kiriman temanku ini, baik kopi ulee kareng maupun kopi Indaco tiba-tiba ruangan disekelilingku berubah setting-an. Aku seakan-akan sedang duduk disebuah warung kopi tradisional dengan aroma asap arang dari tungku yang sedang memasak air dan terdengar obrolan ala warkop seperti musik bertempo sedang.. daya khayalku (yang sudah terkenal dikalangan keluarga) membuatku benar-benar menikmati mimpi melanglang buana ketempat yang aku inginkan ,LOL ... Nuhun kang Yudi, for the best coffee that you sent me!
"Mama Wien I sent you some coffee, enjoy them ok!" ... begitu tutur manja keponakanku (Tami) via Skype. Sebelumnya aku pernah mencoba Iced Coffee keluaran Starbucks ini ketika iparku (Heather) memberi oleh-oleh ketika dia berkunjung ke rumahku. Es kopi ini membuat pikiran plong terasa segar, apalagi ketika cuaca diluar panas dan pikiran sedang suntuk.. atau mungkin ketika sedang terjebak macetnya kota Jakarta yang semakin parah.. kopi ini berhasil meringankan semuanya.. percaya kah anda ?? (kayak iklan ya..hahahaaa)
Oleh-oleh istimewa dari teman hidup a.k.a suami tercinta Godiva Coffee, memang bukan emas permata tapi melebihi semuanya.. dengan selalu mengingat diriku dan kesukaan ngopi-ku, berarti dia selalu membawa serta diriku kemanapun dia pergi, bukan raga tapi jiwa dan mimpi-ku for traveling around the world!...