Senin, 06 Februari 2012

Rosemary : Roasted Chicken

Rosemary adalah tanaman hias di kebun dengan bunga berwarna ungu, yang juga memiliki kegunaan untuk kuliner dan medisDaun rosemary dapat digunakan untuk pemberi aroma pada masakan daging panggang dll. Rosemary dapat diseduh menjadi teh yang dapat membantu mengatasi masalah reumatik dan gejala flu.

Rosemary mengandung antioksidan, asam carnosic dan asam rosmarinic, dan senyawa bioaktif lainnya termasuk kamper, asam caffeic, asam ursolat, asam betulinicrosmaridiphenol, dan rosmanolBeberapa zat ini berguna dalam mencegah atau mengobati kanker, stroke dan penyakit Alzheimer. Tanaman ini dikatakan dapat meningkatkan kemampuan memori otak.
(Source: Wikipedia)
Dengan aroma seperti mint, panggangan ayam/daging menjadi lezat. Dengan resep jebrat-jebret seperti kalau Jamie Oliver sedang masak, makan malam pun tersaji dengan sangat menawan :)).

Resep jebrat-jebret untuk 4 orang, jatah anak-anak @2potong:)

Bahan :
Paha ayam               6 potong 
Kentang                   4  buah
Wortel                      1 buah
Buncis                     15 tangkai
Bawang Bombay        1 buah
Bawang putih            4 siung
Rosemary segar        2 tangkai (1 st Rosemary kering)
Garam
Merica Hitam
Olive oil                   3 sm

Cara :
Baluri ayam dengan garam,merica hitam dan 1 sm olive oli.
Gemprek bawang putih lalu tumis dengan 1 sm olive oli, masukkan ayam, beri Rosemary  masak sampai ayam berubah warna. Sisihkan.

Potong kentang, wortel, buncis dan bawang bombay sesuai selera (sebaiknya jangan potong terlalu kecil), beri garam, merica, rosemary dan olive oli. Aduk rata.

Susun sayuran di dasar loyang, lalu susun potongan-potongan ayam di bagian atasnya. Tuang kaldu ayam dari hasil tumisan. 

Tutup loyang dengan aluminium foil lalu bakar dalam oven dengan panas sedang selama 30 menit. Buka aluminium foil, lanjutkan pembakaran 30 menit.


Tidak ada komentar: